Mahasiswi UIN Alauddin Makassar Jadi Korban Kekerasan, Diduga Pelaku Oknum Dosen

FOTO: Ilustrasi kekerasan terhadap perempuan
FOTO: Ilustrasi kekerasan terhadap perempuan

LEGION NEWS.COM, MAKASSAR – Kembali terjadi kekerasan terhadap mahasiswi Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar. EA mengalami pemukulan oleh salah satu oknum yang mengaku sebagai dosen UIN.

Mengutip rilis korban kekerasan Mahasiswi berinisial EA dan N siang tadi (Jumat, (12/11/2021) yang mengaku mengalami tindak pemukulan yang dilakukan oleh pelaku dengan inisial ASR (Lelaki) di perumahan Grand Sulawesi di Kelurahan Bonto Marannu, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, sekitar pukul 14.00 WITA.

FOTO: Laporan polisi 
FOTO: Laporan polisi

Kronologis kejadian, sebelum terjadi pemukulan diketahui bahwa sempat terjadi cekcok antara sepupu pelaku dengan korban berinisial N. Yang kemudian membuat pelaku mendatangi rumah tempat tinggal korban N.

Menurut salah satu korban pemukulan inisial EA, pelaku masuk ke rumah dengan kondisi emosi dan menendang pintu rumah korban.

Advertisement

Sebelumnya dia tidak tahu tentang permasalahan karena dia tidak berada di tempat kejadian untuk menjemput sepupunya yang hendak ke kampus.

ASR: “Saya orang Bulukumba ja juga,”

Korban EA kemudian menyahut dan mengatakan, “Kenapa memang kalau orang Bulukumba ki,”

Karena merasa tak terima pelaku kemudian menarik kerudung EA dan kembali mengatakan “Saya dosen di UIN”

Korban EA kembali menjawab “ih terus kenapa kalau dosen ki,”

Pada saat itulah kemudian pelaku melakukan pemukulan dibagian pipi kanan korban EA.

Akibat peristiwa pemukulan tersebut, korban EA mengalami pembengkakan dan memar pada bagian yang dipukul oleh pelaku.

Saat ditemui di Polsek Bontomarannu korban EA dan N mengaku keberatan dengan tindakan pelaku dan akan menempuh jalur hukum serta akan melakukan pelaporan kepada pihak Komisi Penegakkan Kode Etik Universitas Islam Negeri Alauddin yang juga tempat pelaku mengajar. (LN)

Advertisement