JAKARTA||Legion-news.com Kementerian Kesehatan (Kemenkes) merilis perkembangan terkini (update) penerima vaksinasi COVID-19 di Indonesia. Senin, 28 Juni 2021 pukul 18.00 WIB.
Dikutip dari laman media sosial Kementerian Kesehatan. Untuk kegiatan vaksinasi yang disasar ada 3 kelompok, yaitu, Tenaga Kesehatan, Petugas pelayanan publik, dan para lanjit usia (Lansia). Dari tiga kelompok tersebut total penerima sasaran vaksinasi 40.349.049 jiwa.
Diantaranya tenaga kesehatan (Nakes) sebanyak 1.468.764 jiwa bakal Vaksinasi. Untuk tahap satu sebanyak 1.548.445 telah menerima vaksin, atau 105,43 persen. Untuk penerima vaksin tahap kedua telah mencapai 1.413.333, atau 96,23 persen jiwa.
Sedangkan untuk petugas pelayanan publik sebanyak 17.327.167 jiwa bakal divaksinasi. Dengan sasaran penerima vaskin tahap satu telah mencapai 21.454.479 jiwa atau 123,82 persen, sedangkan untuk tahap kedua telah mencapai 9.076.82 jiwa atau 52,38 persen.
Untuk lanjut usia (Lansia) yang bakal divaksinasi sebanyak 21.553.118 jiwa yang telah divaksinasi tahap satu mencapai 4.645.870 penerima, sedangkan yang telah menerima vaksin tahap dua mencapai angka 2.713.547 jiwa atau 12,59 persen.
Kementerian Kesehatan juga merilis perkembangan terkini penularan Virus COVID-19 di seluruh Indonesia. Senin, (28/6) pukul 18:00 WIB.
Jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID19 di Indonesia menjadi 2.135.998 kasus. Ada 1.859.961 dinuatakan sembuh dan 57.561 meninggal.
Tercatat ada 133.130 kasus (SUSPEK) Seseorang dapat disebut Suspek COVID-19 jika memiliki salah satu atau beberapa kriteria mengalami gejala infeksi saluran pernafasan (ISPA) seperti demam atau riwayat demam dengan suhu di atas 38 derajat Celsius dan salah satu gejala penyakit pernapasan, seperti batuk, sesak napas, sakit tenggorokan, dan pilek
Selain itu ada 98.187 kasus. Arti spesimen adalah pemeriksaan yang dilakukan pada suatu bagian dari keseluruhan (sampel), yang diambil dengan metode tertentu, untuk diketahui lebih lanjut.
Untuk kasus aktif sendiri mencapai 218.476 kasus tulis laman akun facebook kementerian kesehatan republik Indonesia.
Pemerintah meminta kepada masyarakat untuk, Tetap patuhi 3M dengan, Menggunakan masker, Mencuci tangan dengan sabun, dan Menjaga jarak untuk memutus rantai penularan COVID-19. Bersama kita bisa. (Lnj)