Presiden Jokowi Hadiri Munas VIII Kadin Indonesia, Ucapan Datang dari Rachmat Gobel

KENDARI||Legion-news.com Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi direncanakan hadir di pembukaan Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kadin Indonesia di Pelataran Masjid Al-Alam Kendari. Rabu, (30/6/2021) mendatang.

Jelang Munas VIII Kadin Indonesia, di ibukota Sulawesi Tenggara telah ditandai ucapan selamat melaksanakan pembukaan Munas VIII Kadin Indonesia.

Baliho Rachmat Gobel bertuliskan Cahaya dari Timur sampaikan ucapan selamat melaksanakan Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kadin Indonesia di Kota Kendari. Sabtu, (25/6)

Salahsatu nya nampak baliho Rachmat Gobel bertuliskan Cahaya dari Timur tersebar di seatero kota Kendari.

Andrinto Budi misalnya, Ia merupakan Relawan RG Peduli saat ditemui awak media menyampaikan ini sebagai dukungan Rachmat Gobel sebagai pengusaha nasional dan senior di Kadin Indonesia.

Advertisement

Tim Relawan Rachmat Gobel Peduli ini juga mengatakan, “Pesan yang di sampaikan, Agar acara terlaksana dengan baik dan terpilih Ketum Kadin yang baru agar tercipta iklim Investasi yang baik untuk kemajuan bersama,” tutur Andrinto Budi. Sabtu, (25/6).

Selain menghadiri pembukaan Munas VIII Kadin Indonesia. Presiden Jokowi saat tiba di bandara Haluoleo diagendakan ke lokasi proyek kolam retensi kali Wanggu (sistem pengendali Banjir).

Usai dari kolam retensi kali Wangu, rombongan menuju kantor Gubernur Sulawesi Tenggara untuk meninjau pelaksanaan Vaksinasi massal terhadap pelaku UMKM kota Kendari dilanjutkan dengan pengarahan terhadap Forkopimda Prov Sultra dan Forkopimda Kabupaten- Kota di Sultra. (Lnk)

Advertisement