JAKARTA||Legion-news.com Pemerintah Republik Indonesia, menetapkan bahwa tahun 2021 ini adalah tahun percepatan pemulihan ekonomi nasional.
Pada kuartal pertama, pertumbuhan ekonomi Indonesia minus 0,74%. Kuartal kedua, target pemerintah kurang lebih 7%.
Untuk itu, pemerintah menyiapkan dana pemulihan ekonomi nasional sebesar hampir Rp700 triliun, ungkap Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, secara virtual pada Kamis, 27 Mei 2021.
Rakyat menunggu hasil dari program yang dijalankan pemerintah serta manfaat dari setiap rupiah yang dibelanjakan pemerintah.
Maka, pengawasan yang dilakukan juga harus menjamin sejak awal pelaksanaan bahwa tidak ada serupiah pun yang disalahgunakan, tutup Jokowi. (Lnj)