LPI-PBJ Makassar Gelar Raker & Dialog Publik Guna Penguatan Integritas Pelaku Pengadaan Barang dan Jasa

MAKASSAR || LegionNews.com- Lembaga Pemantau Independen Pengadaan Barang/Jasa (LPI-PBJ) Kota Makassar menggelar kegiatan Rapat Kerja dan Dialog PBJ dengan Tema “Upaya Preventif dengan Penguatan Integritas para Pelaku PBJ di Lingkungan Pemerintah Kota Makassar” di Hotel Swiss-Bellinn Panakkukang Makassar, Rabu (19/05).

Peserta dalam kegiatan ini mengundang para pelaku pengadaan barang/Jasa dari Beberapa OPD dan Kecamatan di Lingkungan Pemerintahan Kota Makassar. Turut hadir Asisten II, Ibu Settiara Kinnang mewakili Wali Kota Makassar membuka secara resmi kegiatan Rapat Kerja dan Dialog PBJ Lembaga Pemantau Independen Pengadaan Barang/Jasa (LPI-PBJ).

Dalam kegiatan ini, mengundang narasumber dari Akademisi yaitu Prof. Dr. Marwan Mas, SH.,MH membawakan materi tentang Berintegritas Dalam Pengadaan Barang/Jasa Serta Pemberantasan Korupsi. LPI-PBJ juga mengundang Aktivis Anti Korupsi, Kadir Wokanubun, SH. Yang saat ini menjabat sebagai Ketua Badan Pekerja ACC Sul-Sel, materi yang dibawakan adalah Peta Korupsi PBJ.

Peserta Rapat Kerja dan Dialog Publik yang Digelar oleh LPI-PBJ Makassar di Hotel Swissbell Panakukang Makssar, Rabu (19/05).

“Rapat kerja ini merupakan forum internal lembaga dalam penyusunan program-program pelaksanaan pemantauan di tahun anggaran berjalan. Namun untuk tahun 2021 dilakukan perubahan konsep dengan melakukan rangkaian kegiatan dialog bersama pelaku pengadaan dilingkup pemerintah kota Makassar dengan melibatkan akademisi bidang Hukum yang merupakan salah satu inisiator dibentuknya LPI-PBJ dan pengiat aktivis anti korupsi,” terang Ketua LPI-PBJ, Haeril Husain dalam keterangan resminya ke Wartawan, Kamis (20/05).

Advertisement

Ia menambahkan, dirangkaikannya kegiatan ini tidak lain agar subtansi kegiatan rapat kerja lebih efektif dan efisien mengingat dialog yang akan dilaksanakan merupakan upaya meningkatkan integritas pelaku pengadaan barang/jasa lingkup pemerintah kota Makassar.

“Tujuan utama dalam kegiatan ini adalah Merumuskan Rencana Kerja untuk dilakasanakan pada tahun 2021, Membangun Integritas terhadap Pelaku Pengadaan Barang/Jasa serta membangun kesepahaman dan berbagai pengalaman dalam hal yang menjadi Isu-isu Pengadaan Barang/Jasa Kota Makassar,” ungkap Haeril lebih lanjut.

Di akhir kegiatan Dialog PBJ, Panitia Pelaksana Kegiatan mengajak seluruh peserta menandatangani selembar spanduk sebagai Bentuk Komitmen Bersama meningkatkan Integritas para Pelaku Pegadaan menuju PBJ yang sehat dan berkualitas. (**)

Advertisement