Kecam Kebiadaban Israel Terhadap Rakyat Palestina, P-SMP Desak Pemerintah Ambil Langkah Tegas

JAKARTA || LegionNews.com- Penyerangan militer Israel terhadap warga Palestina telah gencar terjadi sebelum pelaksanaan hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah dilaksanankan. Israel terus melakukan upaya penggusuran paksa terhadap warga Palestina yang bermukim di Sheikh Jarrah, Yerusalem.

Ketegangan antara Israel dan Palestina terus berlanjut dengan serangan Israel di Gaza. Dilansir Aljazeera, serangan tersebut telah menewaskan sekitar 87 warga, termasuk 18 anak-anak. Sementara itu, lebih dari 530 orang, sejak serangan intensif Israel, Senin malam lalu (11/5/2021). Sementara di pihak Israel, tujuh orang meninggal.

Ketua Umum Pemuda Solidaritas Merah Putih (P-SMP), Anshar ilo dalam keterangan resminya ke wartawan mengemukakan bahwa serangan ini merupakan pelanggaran terhadap hak asasi manusia dan prinsip-prinsip perdamaian yang telah disepakati oleh negara- negara di dunia.

“Dewan Keamanan PBB harus memberikan sanksi kepada Israel yang terus melakukan penyerangan kepada warga Palestina,” tuturnya, Senin malam (17/05).

Advertisement

Anshar Ilo juga menyampaikan agar Pemerintah Indonesia untuk mengambil langkah tegas, terus ambil andil dalam percaturan politik global  untuk usaha pembebasan bagi Palestina, melawan segala bentuk penjajahan bangsa atas bangsa di muka bumi ini, penjajahan di dunia harus dihapuskan.

Advertisement