JAKARTA || LegionNews.com- Sejumlah tokoh, ormas dan masyarakat luas memanjatkan doa untuk kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak pada Rabu, 21 April 2021 di Perairan Bali.
Anshar Ilo, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Pemuda Solidaritas Merah Putih (DPP P-SMP) menyampaikan ucapan duka mendalam belasungkawa atas tenggelamnya Kapal selam tersebut bersama dengan 53 orang awaknya.
“Bangsa indonesia, masyarakat luas menyampaikan kesedihan yang mendalam atas musibah ini, terkhusus keluarga awak kapal, mereka adalah pahlawan, putra-putra terbaik bangsa,” ungkap Anshar dalam keterangan persnya yang diterima pewarta, Senin (26/04).
Anshar mengajak seluruh pengurus P-SMP dan segenap masyarakat indonesia, di momentum bulan suci ramadhan ini untuk mendoakan yang terbaik bagi 53 awak kapal.
Atas kejadian tersebut, menurut Anshar Ilo, ini menjadi bentuk evaluasi dan pembelajaran agar pemerintah segera memprogramkan alat utama persenjataan milik TNI yang lebih modern, Alutsista perlu segera di modernisasi, demi menjaga keutuhan kedaulatan NKRI. Dan yang tak kalah penting agar peristiwa nahas tersebut, tidak terulang lagi. (**)