JAKARTA||Legion-news.com Setelah dinyatakan negatif Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali berkantor di Balai Kota, Jakarta Pusat. Senin, (4/1) lalu.
Diketahui Anies melakukan isolasi mandiri selama 28 hari di rumah dinas gubernur DKI Jakarta. Sebelumnya, Anies Baswedan mengkonfirmasi dirinya dinyatakan positif virus corona atau Covid-19, hasil dari tes PCR atau swab yang dilakukan pada Senin (30/11/2020) lalu.
Saat kembali beraktivitas di balai kota, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memerintahkan langsung Dinas Sosial DKI Jakarta untuk memeriksa pengemis yang ditemukan Menteri Sosial Tri Rismaharini di kawasan Sudirman-Thamrin. Senin, (4/1)
“Pak Gubernur langsung perintahkan kepada Kadinsos untuk mengecek siapa orangnya, kenapa ada di situ,” ujar Wagub DKI Ahmad Riza Patria di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (6/1/2021).
Wagub DKI ini, juga mengaku heran dengan keberadaan tunawisma yang ditemukan oleh Mensos Risma.
Mantan Ketua DPD KNPI Jakarta (2002) mengaku sudah puluhan tahun hidup dan tinggal di Jakarta, akan tetapi tidak pernah mendengar ada tunawisma hidup di kawasan jalan protokol Sudirman-Thamrin.
“Saya sendiri sudah hidup di Jakarta sejak umur empat tahun baru dengar ada tunawisma di Jalan Sudirman Thamrin,” kata mantan calon Wagub DKI Jakarta jalur perseorangan saat Pilkada DKI 2012 mendampingi Hendardji Soepandji
Dirinya tidak memungkiri di DKI Jakarta memang ada tempat-tempat yang mungkin dijadikan tempat tinggal para tunawisma. (Lnj)