Gubernur Sulsel Tinjau Gudang Khusus Penyimpanan Vaksin Sinovac Covid-19

Foto: Gubernur Sulsel saat Tinjau Gudang Khusus Penyimpanan Vaksin Sinovac Covid-19 Dinas Kesehatan Propinsi Sulawesi selatan

MAKASSAR||Legion-news.com Gubernur Propinsi Sulawesi selatan, Nurdin Abdullah (NA), mengunjungi gudang penyimpanan khusus Vaksin Sinovac Covid-19, Dinas Kesehatan Sulsel, Jl. Perintis Kemerdekaan No.128, Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Selasa,(5/1/2020)

Foto: Petugas Dinas Kesehatan saat memperlihat ruang gudang khusus penyimpanan vaksin sinovac Covid-19

Nurdin Abdullah, “Alhamdulillah, sebanyak 30.000 Vaksin Covid-19 sudah tiba di Sulawesi Selatan pada hari ini, dan saat ini kita simpan pada ruang penyimpanan khusus di Dinas Kesehatan Sulsel, untuk tahap awal ini kita akan melakukan vaksinasi kepada seluruh Tenaga Kesehatan kita yang ada di Sulsel.” dikutip dari akun media sosial miliknya.

“Vaksin ini telah melewati uji klinis sehingga kita tidak perlu khawatir, saya juga mengajak kepada kita semua untuk tetap melakukan protokol kesehatan.” ungkap NA akronim dari Nurdin Abdullah. (Ln)

Advertisement

Advertisement