Legion-news.com – Kendari, Tim Seleksi (Timsel) calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengumumkan hasil seleksi tertulis dan tes psikologi bakal calon anggota KPU Sultra periode 2023-2026.
Ketua Timsel KPU Sultra, Abdul Kadir mengatakan, dalam hasil tes tertulis dan psikologis melahirkan 20 orang bakal calon anggota KPU Sultra.
“Pada prinsipnya mereka sudah mengetahui capaian nilai dari hasil Computer Assisted Test (CAT). Jadi pengumuman hasil pleno kita hari ini merupakan akumulasi dari nilai CAT, nilai esai dan nilai tes psikologi,” ungkapnya saat konferensi pers, Selasa 14 Maret 2023.
Dia mengungkapkan, dari 52 orang peserta yang mengikuti seleksi, hanya 20 orang yang memenuhi syarat akumulasi dari tiga unsur tersebut.
Dia membeberkan, akumulasi dari tiga unsur tersebut adalah nilai CAT, jika semua soal dijawab dengan benar mendapatkan poin 100, kemudian tes esai terdiri dari soal yang masing-masing soal bernilai 10 poin.
Sedangkan tes psikologi, dinilai berdasarkan 3 indikator yaitu tidak direkomendasikan bagus artinya peserta yang bernilai 40 ke bawah, kemudian dipertimbangkan artinya jika mendapat nilai 41 hingga 59. Terakhir direkomendasikan artinya bagi peserta yang mendapat nilai 60 ke atas.
“Sebanyak 20 nama tersebut akan mengikuti tahap seleksi selanjutnya yaitu tes kesehatan dan wawancara yang akan dilakukan pada 16 hingga 21 Maret 2023,” pungkasnya.
Penetapan 20 orang bakal calon anggota KPU yang memenuhi syarat berdasarkan Berita Acara Tim Seleksi Nomor 14/TIMSELPROV-GEL 1-BA/03/74/2023 tanggal 13 Maret 2023 tentang Penetapan Hasi Seleksi Tertulis dan Tes Psikologi Bakal Calon Anggota KPU Provinsi Sulawesi Tenggara Periode 2023-2028, bakal calon yang lulus seleksi tertulis dan tes psikologi, dan berhak mengikuti tahapan seleksi berikutnya.
Berikut 20 peserta seleksi calon anggota KPU Sultra yang memenuhi syarat hasil seleksi tertulis dan psikologi.
1. Abdul Rajab
2. Amirudin
3. Asril
4. Awaluddin Usa
5. Bahrudin La Puka
6. Burhan
7. Dian Anggraini
8. Edi Sabara
9. Hamiruddin Udu
10. Hazamuddin
11. Kubais
12. Muhamad Suleman Loga
13.Muhammad Mu’min Fahimuddin
14. Muhammad Rudiawan
15. Munsir Salam
16. Rahmatia
17. Suprihaty Prawaty Nengtias
18. Syawal Sumarata
19. Dian Ekawati Taridala
20. Wa Ode Nur Iman. (**)